Copyright © the world of me..
Design by Dzignine
Selasa, 06 Februari 2024

📚 Buya Hamka Berbicara tentang Perempuan part 3

oleh Nismaryam
✨Rumah tangga yang aman dan damai adalah gabungan antara tegapnya laki-laki dengan halusnya perempuan Agama mengatur perkawinan supaya keturunan menjadi sah, seorang anak memiliki kejelasan siapa ayahnya.
✨ Dalam Islam, meskipun perempuan dan laki-laki sama-sama punya hak dan kewajiban, peran harus dibagi Suatu ketika, bertanyalah Asma' bin Yazid tentang apa yang perempuan dapatkan dibanding dengan laki-laki berjihad? "Ketaatan dan mengamalkan apa yang diridhaiNya adalah lebih mengimbangi segala kelebihan yang ada pada laki-laki itu" Dalam kondisi ketaatan lainnya (Shalat Jumat, Shalat Jamaah, Shalat dan puasa tanda udzur) pada untuk perempuan punya ganjaran yang sama jika "Taat setia pada suami dan mengakui hak suami"

Tanggapan :
✨Masya Allaah, Allah mengatur Islam sebagaimana fisik dan psikis laki-laki dan perempuan yang berbeda namun tetap berkesempatan mendapat ganjaran yang sama
✨Tersadarkan tentang makna "sama" diantara keduanya adalah "sama" dapat mencapai derajat mulia di mataNya, dapat menunaikan ketaatan padaNya Bukan pada pandangan sekedar posisi, finansial, yang kadang tak sesuai dengan karakter dan kemampuan dasar laki-laki dan perempuan, tak bisa dijadikan sama persis